Kegiatan komunitas teman kumparan Padel akan hadir lagi, nih, guys! Ini merupakan program bulanan rutin komunitas teman kumparan untuk mewadahi hobi padel para member.
Meskipun program ini tergolong baru, tapi antusiasme teman kumparan sangat tinggi, lho. Saat pertama kali digelar pada 30 September 2025, seluruh peserta terpilih langsung antusias bermain dan berinteraksi satu sama lain.
Salah satu peserta, Megha, mengungkapkan bahwa suasana bermain saat itu terasa sangat menyenangkan. Sebab, nggak ada peserta yang berdiam diri alias pasif.
“Enak, sih, teman-temannya juga ramah, terus semuanya bersosial juga, sih,” ujar Megha.
Tertarik untuk mencicipi keseruan main padel bareng teman kumparan? Yuk, join teman kumparan Padel mendatang. Simak jadwal dan lokasinya di bawah ini.
Jadwal dan Lokasi teman kumparan Padel
Kegiatan teman kumparan Padel mendatang akan digelar pada Rabu, 29 Oktober 2025, pukul 14.00-17.00 WIB. Lokasinya di Padel Arena Jakarta (PAJ), Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Kegiatan ini bersifat terbatas, ya, hanya 20 orang terpilih yang bisa join. Nggak usah ragu buat ikutan, karena event ini beginner friendly alias ramah untuk kamu yang skill-nya masih pas-pasan.
Cukup siapkan uang pendaftaran sebesar Rp 180.000, dan kamu sudah bisa menikmati serunya main padel 3 jam nonstop bareng teman kumparan. Setiap peserta pasti bakal dapat kesempatan buat main, kok, soalnya kumparan sudah menyiapkan 2 court atau lapangan.
kumparan juga menghadirkan fotografer untuk mengabadikan momen-momen seru sepanjang kegiatan berlangsung. Selain itu, bakal ada hadiah untuk best player. Jadi, pastikan untuk mengerahkan seluruh kemampuanmu, ya.
Buat peserta yang nggak menang, nggak usah kecewa, karena kumparan juga menyiapkan giveaway yang bisa kamu dapatkan jika beruntung. Sesi giveaway ini akan dilakukan di akhir acara, ya.
Kuota terbatas! Biar nggak kehabisan, yuk daftar langsung di sini 👉 kum.pr/padel

4 weeks ago
15






































