Malut United mengalahkan PSBS Biak dalam laga pekan ke-16 Super League 2025/26 di Stadion Gelora Kie Raha, Minggu (4/1). Skor akhir 6-2.
Dengan hasil ini, Malut menempati urutan 3 dengan 34 poin. Sementara, PSBS Biak berada di peringkat 15 dengan 13 poin.
Malut United: Angga Saputro; Yance Sayuri, Gustavo Franca, Nilson Junior, Igor Inocencio; Ridho Syuhada, Wbeymar Angulo, Tyronne Del Pino; Yakob Sayuri, David da Silva, Ciro Alves.
PSBS Biak: Aldo Kadu; Nurhidayat Haji Haris, Sakho Embalo, Hwang Myung Hyun, Arjuna Agung; Yano Putra, Pablo Andrade, Iqbal Hadi; Heri Susanto, Hassan Mohcine, Ruyery Blanco.
Dalam laga ini, Malut United memecah kebuntuan di menit 16. Memanfaatkan umpan Igor Oliveira, Gustavo Franca sukses membobol gawang PSBS Biak.
Dua menit berselang, Malut nyaris menggandakan keunggulan. David da Silva mengirim umpan datar terobosan, Tyronne del Pino melepas sepakan datar di kotak penalti, tapi bola bisa ditangkap Aldo Kadu.
PSBS mendapatkan peluang di menit 28. Ruyery Blanco memenangi perebutan bola di depan kotak penalti, lalu melepas tendangan datar akurat, tetapi bola masih bisa ditangkap Angga Saputro.
Malut kembali mengancam di menit 32. Ridho Syuhada melepas tendangan akurat dari luar kotak penalti, tetapi Kadu berhasil menepis bola sambil menjatuhkan badannya.
Malut United baru berhasil mencetak gol kedua di menit 38. Menyambar umpan lambung terobosan ke kotak penalti dari Del Pino, Yakob Sayuri melepas tendangan yang membuat gawang PSBS bergetar lagi.
Malut mencetak gol ketiga di menit 51. Kali ini, Del Pino-lah yang mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan assist Da Silva.
Malut United mencetak gol keempat di menit 67. Del Pino mengirim umpan datar, Da Silva mendribel bola lalu melepas sepakan datar akurat di kotak penalti.
PSBS akhirnya bisa memperkecil ketinggalan di menit 68. Adalah Yano Putra yang menggagalkan cleansheet Malut hari ini.
Malut United mencetak gol kelima di menit 77. Cilo melepas tendangan penalti yang mengubah skor jadi 5-1.
Yano Putra kembali menunjukkan kualitasnya di menit 79. Ia melepas umpan untuk Heri Susanto menjebol gawang Malut.
Frets Butuan menutup pesta gol Malut United di menit 90+2. Skor 6-2 tidak berubah sampai bubar.

1 week ago
7





































