Pemprov DKI Jakarta mulai mempersiapkan pembukaan lahan makam baru di sejumlah titik sebagai solusi atas krisis lahan pemakaman di Ibu Kota.
Dari data Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta, total lahan baru yang akan dibuka mencapai sekitar 119 ribu petak makam, dengan lokasi terbesar berada di wilayah Jakarta Barat.
Kepala Distamhut DKI Jakarta, Fajar Sauri, menjelaskan pembukaan lahan makam baru dilakukan di tiga wilayah Jakarta, yakni Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Barat. Ia pun menjabarkan detail lokasi dan kapasitasnya.
“Lahan baru yang akan dibuka adalah di Jakarta Timur, TPU Kober Jatinegara kurang lebih 450 petak makam, TPU Cipinang Besar kurang lebih 1.500 petak makam,” kata Fajar saat dihubungi kumparan, Minggu (23/11).
“Jakarta Selatan, TPU Menteng Pulo 2 kurang lebih 1.300 petak makam, TPU Menteng Pulo 3 kurang lebih 845 petak makam. Jakarta Barat ada lahan di Pegadungan kurang lebih 115 ribu petak makam,” lanjutnya.
Terkait lahan yang telah digunakan sebagai tempat tinggal warga seperti di TPU Kober, Fajar menyebut akan menyiapkan fasilitas relokasi bagi warga yang terdampak. Ia juga mengaku telah ada sosialisasi yang dilakukan oleh wali kota terkait.
“Dari lokasi tersebut, telah dilakukan sosialisasi oleh wali kota sesuai permohonan dari Dinas Pertamanan dan Hutan Kota,” tandasnya.
Sebelumnya, Gubernur Jakarta Pramono Anung mencari opsi untuk mengatasi permasalahan sulit mencari makam di Jakarta. Ia menyebut akan mencari lahan untuk membuka TPU (Tempat Pemakaman Umum) baru.
“Saya meminta untuk dibuka TPU-TPU baru yang memungkinkan. Sekarang ini sedang dilakukan oleh Dinas Pertamanan, Dinas Pertamanan dan Pemakaman,” kata Pramono usai hadiri acara Gelora Ibu PKK di Jakarta International Velodrome pada Kamis (23/10).
Pramono menyebutkan dari 80 lebih lahan TPU di Jakarta, sebagian besar lahan TPU sudah terisi penuh. Menurutnya, solusi sementara adalah melakukan tumpang tindih makam.
“Sekarang ini memang tinggal kurang lebih 11 atau 14 yang TPU yang masih bisa tanpa ditumpuk,” ungkapnya.
Data dari Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta dari 80 TPU di Jakarta 69 TPU sudah penuh dan hanya bisa melayani pemakaman tumpang.

1 day ago
3







































